Zero Trust Security, Proteksi Maksimal dari Cyberattack

Published on 5 October 2022

Meningkatnya serangan siber  dengan metode yang kian canggih turut memperketat peraturan proteksi dan keamanan data bisnis. Untuk merespons berbagai serangan siber, riset Market and Markets memprediksi bahwa pangsa pasar zero trust security akan tumbuh senilai US$60,7 miliar pada 2027 dengan CAGR mencapai 17,4 persen selama lima tahun sejak 2022.

Pertumbuhan adopsi zero trust security juga dipengaruhi oleh sistem kerja hybrid yang turut mempengaruhi perimeter keamanan bisnis. Pendekatan kerangka kerja zero trust merujuk pada filosofi bahwa tidak ada orang yang dipercaya, sehingga perlu adanya verifikasi dan otorisasi terhadap semua pihak yang memiliki akses ke data dan file sensitif.

Lantas, bagaimana sebenarnya implementasi zero trust yang efektif untuk tingkatkan sistem keamanan? Lalu, apa pentingnya zero trust security untuk fondasi keamanan serangan siber? Cek penjelasan selengkapnya mengenai pendekatan zero trust security sebagai berikut.

Apa Itu Zero Trust Security?

Zero Trust Security adalah pendekatan keamanan IT yang menggunakan konsep akses di mana tidak ada pihak yang dapat dipercaya sehingga perlu adanya izin atau otentikasi untuk memenuhi peran atau fungsinya. Sebagai kerangka kerja keamanan, zero trust menyiapkan otentikasi dan otorisasi untuk memvalidasi pengguna, aset, dan perangkat.

Dalam kerangka kerja zero trust, permukaan perlindungan yang terdiri dari aset data dan aplikasi penting perlu diidentifikasi. Keamanan permukaan yang dilindungi inilah yang memerlukan kontrol akses ketat dan monitoring untuk memverifikasi pengguna dan perangkat secara berkelanjutan.

Untuk menerapkan zero trust security, perusahaan tidak perlu mengganti teknologi yang ada. Secara umum, zero trust security dapat diimplementasi dengan diawali oleh identifikasi permukaan pelindung, memetakan arus traffic, investasi pada teknologi Identity Access Management (IAM). Langkah terakhir, zero trust akan memantau, mempertahankan, dan meningkatkan keamanan arstitektur IT Anda.

Beberapa kemampuan IAM dapat mendukung kerangka kerja zero trust, mulai dari Multi-Factor Authentication (MFA), Contextual awareness, keamanan jaringan, identity orchestration, single sign-on, passwordless login, hingga kontrol akses dan otorisasi.

Manfaat Zero Trust Security

Mengutip Entrust, zero trust merupakan kerangka kerja yang dirancang untuk keamanan tim, sistem, dan aplikasi terdistribusi dengan solusi seperti hak istimewa (privileged access), kebijakan akses, dan enkripsi yang kuat. Solusi yang melengkapi zero trust akan memastikan kontrol dan visiblitas atas pengguna dan perangkat.

Zero trust memberikan pendekatan ekosistem terhadap keamanan demi memastikan pengguna dan perangkat diverifikasi secara aman saat berada di dalam dan luar perimeter. Keamanan dalam konteksi ini tentu memerlukan solusi berpusat pada identitas yang memungkinkan perusahaan menerapkan praktik “jangan pernah percaya pada siapa pun dan selalu lakukan verifikasi” secara end-to-end.

Pentingnya Zero Trust Security sebagai Fondasi Serangan Siber

Dalam situs resminya, Entrust memaparkan bahwa zero trust security menjadi pendekatan penting untuk menjadi fondasi dari serangan siber. Entrust mengungkap sejumlah alasan yang menjadikan zero trust security penting menjadi fondasi dari cyberattack.

Keamanan Maksimal, Minim Gesekan

Dapatkan seminim mungkin gesekan tenaga kerja dengan otentikasi cerdas seperti biometrik dan mobile public key infrastructure (PKI).

Akses Istimewa

Berikan konteks logis untuk setiap pengguna dan perangkat dengan hak dan akses yang sepadan dengan data dan sumber daya yang benar-benar dibutuhkan.

Kesadaran Kontekstual

Terapkan reputasi perangkat dan kebijakan berbasis risiko adaptif dengan otentikasi yang ditingkatkan.

Bebas Perimeter

Migrasikan kontrol akses ke masing-masing perangkat dan pengguna dengan menerapkan temuan data perilaku untuk meningkatkan keamanan dan pengalaman pengguna.

Bagaimana Pendekatan IAM sejalan dengan Prinsip Zero Trust?

Salah satu langkah penting dalam membangun ekosistem zero trust yakni menetapkan satu sumber kontrol untuk seluruh ekosistem, baik lingkungan on-premise maupun cloud. Ini berarti perlu mengkonsolidasikan ke solusi IAM, yang menawarkan otentikasi adaptif tingkat lanjut untuk jaminan keamanan lebih tinggi.

Platform IAM harus memungkinkan customer menerapkan pendekatan zero trust dengan menyediakan otentikasi pengguna, otorisasi, dan kontrol akses ke sumber daya yang tepat kapan saja di mana saja. Selain itu, perusahaan juga perlu memiliki IAM modern dengan mengadopsi sejumlah pendekatan berikut.

Dukungan Pimpinan dan Ciptakan Kesadaran

Dapatkan dukungan dari pimpinan dan ciptakan kesadaran mengenai perubahan. Sebelum menerapkan zero trust, bisa memanfaatkan survei karyawan terkait ekosistem keamanan.

Identifikasi dan Prioritas Resolusi

Lakukan identifikasi titik kelemahan dan prioritaskan resolusi yang dapat menggunakan kasus yang relevan terlebih dahulu. Prioritaskan alur kerja yang paling penting untuk membantu mendapatkan ROI yang kuat dan inisiatif zero trust untuk memberikan dampak besar.

Terapkan MFA Fleksibel

Terapkan MFA yang fleksibel untuk memastikan operasional berjalan mulus. Hapus password dari proses otentikasi dan dapatkan kontrol akses kontekstual untuk memverifikasi pengguna dan perangkat sebelum memberikan akses. Pastikan juga untuk melakukan validasi dan pantau identitas secara terus menerus.

Tinjau Persyaratan Pengguna

Tingkatkan komitmen pada hak istimewa paling rendah dengan meninjau persyaratan pengguna. Tentukan hak apa yang dibutuhkan oleh setiap pengguna dan ciptakan tata kelola yang memberdayakan masing-masing pengguna, tetapi batasi akses ke aplikasi, data, dan jaringan yang bisa digunakan. Pastikan tidak ada pengguna yang terlalu diistimewakan karena bisa berpotensi memicu pelanggaran.

Investasi Pada Teknologi IAM

Sesuaikan investasi pada teknologi IAM yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan keamanan perusahaan. Pastikan IAM bisa fleksibel saat diterapkan, cepat diskalakan, mudah diintegrasikan, dan mampu mengelola identitas secara efisien dari UI yang disederhanakan untuk memudahkan monitoring. IAM dapat memberi pengguna metode tanpa batas untuk memverfikasi identitas dan perangkat yang digunakan untuk mengajukan permintaan akses.

Untuk memberikan jaminan keamanan, solusi zero trust security dari Entrust hadir dengan sejumlah fitur unggulan. Mulai dari Physical/Logical Access, Safeguard VPN, Privileged Worker, Passwordless Login, Contractor, dan Enable PIV Compliant Government Mobility.

Baca juga: Zero Friction Social Logins, Cara Baru dan Mudah Akses Aplikasi

Entrust sebagai Principal CDT

Saatnya memberikan perlindungan dari potensi serangan siber dengan kerangka kerja zero trust security dari Entrust. Dapatkan jaminan keamanan yang mulus untuk memaksimalkan proteksi, sekaligus mengurangi gesekan.

Dapatkan solusi keamanan zero trust security Entrust di Central Data Technology (CDT) sebagai authorized advanced partner di Indonesia. Didiukung tim IT profesional, berpengalaman, dan bersertifikat, CDT akan memastikan Anda terhindar dari proses trial and error mulai dari tahap konsultasi, deployment, management, hingga dukungan after sales.

Mau mulai perjalanan Anda memberi perlindungan dengan filosofi tidak ada pihak yang dapat dipercaya? Hubungi tim kami di marketing@centraldatatech.com sekarang.

Ervina Anggraini
Content Writer CTI Group

Tags

Don’t miss out!

Sign up for our newsletter and stay up to date.

subscription

Privacy & Policy

PT Central Data Technology (“CDT” or “us”) is strongly committed to ensuring that your privacy is protected as utmost importance to us. https://centraldatatech.com/ , we shall govern your use of this website, including all pages within this website (collectively referred to herein below as this “Website”), we want to contribute to providing a safe and secure environment for visitors.

The following are terms of privacy policy (“Privacy Policy”) between you (“you” or “your”) and CDT. By accessing the website, you acknowledge that you have read, understood and agree to be bound by this Privacy Policy

Use of The Subscription Service by CDT and Our Customers

When you request information from CDT and supply information that personally identifies you or allows us to contact you, you agree to disclose that information with us. CDT may disclose such information for marketing, promotional and activity only for the purpose of CDT and the Website.

Collecting Information

You are free to explore the Website without providing any personal information about yourself. When you visit the Website or register for the subscription service, we provide some navigational information for you to fill out your personal information to access some content we offered.

CDT may collect your personal data such as your name, email address, company name, phone number and other information about yourself or your business. We are collecting your data in some ways, online and offline. CDT collects your data online using features of social media, email marketing, website, and cookies technology. We may collect your data offline in events like conference, gathering, workshop, etc. However, we will not use or disclose those informations with third party or send unsolicited email to any of the addresses we collect, without your express permission. We ensure that your personal identities will only be used in accordance with this Privacy Policy.

How CDT Use the Collected Information

CDT use the information that is collected only in compliance with this privacy policy. Customers who subscribe to our subscription services are obligated through our agreements with them to comply with this Privacy Policy.

In addition to the uses of your information, we may use your personal information to:

  • Improve your browsing experience by personalizing the websites and to improve the subscription services.
  • Send information about CDT.
  • Promote our services to you and share promotional and informational content with you in accordance with your communication preferences.
  • Send information to you regarding changes to our customers’ terms of service, Privacy Policy (including the cookie policy), or other legal agreements

Cookies Technology

Cookies are small pieces of data that the site transfers to the user’s computer hard drive when the user visits the website. Cookies can record your preferences when visiting a particular site and give the advantage of identifying the interest of our visitor for statistical analysis of our site. This information can enable us to improve the content, modifying and making our site more user friendly.

Cookies were used for some reasons such as technical reasons for our website to operate. Cookies also enable us to track and target the interest of our users to enhance the experience of our website and subscription service. This data is used to deliver customized content and promotions within the Helios to customers who have an interest on particular subjects.

You have the right to decide whether to accept or refuse cookies. You can edit your cookies preferences on browser setup. If you choose to refuse the cookies, you may still use our website though your access to some functionality and areas of our website may be restricted.

This Website may also display advertisements from third parties containing links to other websites of interest. Once you have used these links to leave our site, please note that we do not have any control over the website. CDT cannot be responsible for the protection and privacy of any information that you provide while visiting such websites and this Privacy Policy does not govern such websites.

Control Your Personal Data

CDT give control to you to manage your personal data. You can request access, correction, updates or deletion of your personal information. You may unsubscribe from our marketing activity by clicking unsubscribe us from the bottom of our email or contacting us directly to remove you from our subscription list.

We will keep your personal information accurate, and we allow you to correct or change your personal identifiable information through marketing@centraldatatech.com