Peran Security Service Edge (SSE) dalam bisnis modern menjadi semakin krusial, terutama dengan adanya ancaman siber yang terus meningkat. Faktor-faktor seperti adopsi teknologi cloud seperti IaaS, PaaS, dan SaaS, telah mengubah lanskap keamanan data bisnis secara signifikan.
Di sinilah Security Service Edge (SSE) muncul sebagai penyelamat. SSE memungkinkan perusahaan untuk menjaga keamanan data mereka tanpa mengorbankan kemudahan akses. Dengan SSE, perusahaan dapat memastikan bahwa aplikasi dan data mereka dapat diakses dengan aman dari mana saja. Ini berarti perusahaan dapat mendukung mobilitas karyawan dan pada saat yang sama tetap melindungi diri dari ancaman siber yang terus berkembang.
Masih belum paham mengenai SSE dan bagaimana perannya dalam meningkatkan keamanan data pada bisnis modern? Lengkapnya, simak artikel berikut.
Apa itu Security Service Edge?
Security Service Edge (SSE) adalah pendekatan dalam keamanan jaringan yang mengintegrasikan elemen jaringan dan keamanan ke dalam satu platform. SSE mengubah cara perusahaan mengelola keamanan mereka dengan fokus pada konektivitas yang aman dan perlindungan terhadap ancaman.
Dengan SSE, perusahaan dapat menghubungkan pengguna dan perangkat ke aplikasi dan data mereka dengan cara yang aman, terlepas dari lokasi geografis, dan mengadaptasi tingkat akses berdasarkan konteks pengguna dan perangkat, seperti identitas, perangkat yang digunakan, dan faktor-faktor lainnya.
SSE juga membantu perusahaan mengatasi perubahan dalam lingkungan kerja yang semakin dinamis, dengan mobilitas karyawan dan pergeseran ke arah cloud computing. Dengan mengintegrasikan keamanan ke dalam jaringan secara terpusat, SSE mengurangi kerumitan dan meningkatkan efisiensi dalam mengelola kebijakan keamanan untuk perlindungan yang lebih baik terhadap serangan siber, seperti serangan malware dan phishing.
Mengapa Sistem Keamanan Data Saat Ini Membutuhkan Security Service Edge (SSE)?
Sistem keamanan data saat ini membutuhkan Security Service Edge (SSE) karena menghadapi sejumlah tantangan yang berkembang dengan cepat dalam lingkungan IT modern. Mungkin dimasa kini orang lebih mengenalnya dengan SASE, namun SSE sendiri lebih dari sekedar SASE. Berikut adalah beberapa alasan mengapa SSE menjadi penting.
Perubahan Lingkungan Kerja
Banyak perusahaan sekarang memiliki tenaga kerja yang lebih terdistribusi, dengan karyawan yang bekerja dari berbagai lokasi dan perangkat. SSE memungkinkan akses yang aman ke aplikasi dan data dari mana saja, sehingga mendukung mobilitas dan produktivitas karyawan yang bekerjasecara remote.
Cloud Computing dan Digitalisasi
Banyak perusahaan telah beralih ke cloud dan menerapkan transformasi digital. SSE memungkinkan keamanan yang terintegrasi dengan infrastruktur cloud, yang sering menjadi target serangan.
Perlindungan Terhadap Ancaman yang Semakin Kompleks
Ancaman keamanan jaringan semakin canggih dan kompleks. SSE memungkinkan perusahaan untuk menggabungkan berbagai solusi keamanan, seperti firewall, deteksi ancaman, dan kebijakan akses yang ketat ke dalam platform terpusat untuk mengatasi berbagai jenis serangan.
Fleksibilitas
SSE mengutamakan kesadaran fleksibilitas, yang berarti bahwa tingkat akses dapat disesuaikan berdasarkan identitas pengguna, jenis perangkat, lokasi geografis, dan faktor-faktor lainnya. Ini memberikan fleksibilitas tinggi untuk memastikan bahwa akses yang aman tetap terjaga tanpa menghambat produktivitas.
Manajemen Keamanan yang Efisien
Dapat mengintegrasikan keamanan jaringan dan manajemen kebijakan ke dalam satu platform, yang mengurangi kerumitan dan biaya dalam mengelola sistem keamanan. Ini membantu perusahaan untuk memanfaatkan sumber daya secara lebih efisien.
Skalabilitas dan Pertumbuhan Bisnis
SSE dirancang untuk tumbuh sejalan dengan kebutuhan bisnis. Ini memungkinkan perusahaan untuk mengatasi pertumbuhan dan perubahan dalam lingkungan IT tanpa harus merombak seluruh infrastruktur keamanan.
Dalam rangka menghadapi ancaman keamanan yang semakin kompleks dan menjawab kebutuhan mobilitas serta digitalisasi yang berkembang pesat, SSE telah menjadi pendekatan yang penting dalam melindungi data dan sistem informasi organisasi secara efektif dan efisien dibandingkan dengan Traditional Network Security.
Security Service Edge (SSE) Jauh Lebih Baik Dibandingkan Traditional Network Security
SSE mewakili solusi keamanan yang sangat relevan dalam konteks bisnis modern. Terdapat empat keunggulan dibandingkan traditional network security, berikut penjelasan detailnya.
Pengurangan Risiko yang Lebih Baik
Keamanan diberikan dari platform cloud yang dapat mengikuti koneksi pengguna ke aplikasi tanpa bergantung pada lokasi fisik. Ini mengurangi risiko karena menghilangkan kesenjangan yang sering muncul antara produk keamanan berbasis node.
Prinsip Zero Trust
Memungkinkan implementasi akses dengan prinsip Zero Trust yang kuat. Akses ke aplikasi cloud atau private hanya diberikan berdasarkan empat faktor: pengguna, perangkat, aplikasi, dan konten. Tidak ada pengguna yang secara default dianggap sebagai entitas terpercaya, dan setiap akses harus sesuai dengan identitas dan kebijakan keamanan.
Pengalaman Pengguna Terbaik
Dengan distribusi SSE yang merata di data center global dapat meningkatkan kinerja dan mengurangi latensi dan memberikan pengalaman pengguna yang lebih baik. Pengguna tidak lagi memerlukan koneksi VPN yang lambat, dan akses ke aplikasi di berbagai cloud menjadi cepat dan lancar.
Keuntungan Konsolidasi
Menggabungkan berbagai layanan keamanan utama dalam satu platform. Ini mengurangi biaya dan kompleksitas karena berbagai layanan seperti SWG, CASB, ZTNA, Firewall cloud as a Services (FWaaS), sandbox cloud, pencegahan kehilangan data di cloud, manajemen keamanan cloud, dan (CBI) dapat diakses melalui satu platform.
Nah, jika Anda ingin menerapkan Security Service Edge (SSE) pada bisnis Anda, pilihlah teknologi atau solusi canggih dan sudah terbukti efektif meningkatkan sistem keamanan jaringan perusahaan, seperti solusi Security Service Edge (SSE) dari Zscaler.
Zscaler Pelopor Security Service Edge (SSE)
Zscaler adalah salah satu perusahaan pelopor dalam pengembangan konsep Security Service Edge (SSE). Zscaler telah berperan penting dalam memajukan ide ini dan menghadirkan solusi yang relevan bagi organisasi di seluruh dunia.
Zscaler menyediakan platform SSE yang menggabungkan fungsi keamanan dan jaringan ke dalam satu solusi terintegrasi. Mereka menghadirkan konsep “edge security” dengan memindahkan kontrol keamanan dan kebijakan ke network edge, yang berarti keamanan dapat diterapkan secara konsisten untuk setiap pengguna dan perangkat yang terhubung ke internet, baik dari lokasi kantor pusat maupun jarak jauh. Ini memungkinkan pengguna untuk mengakses aplikasi dan data dengan aman dari mana saja, menjadikan SSE sebagai pendekatan yang penting dalam mendukung mobilitas kerja modern.
Sumber: zscaler.com
Selain itu, Zscaler juga menawarkan berbagai layanan keamanan terpadu, termasuk firewall cloud, deteksi ancaman, Secure Web Gateway (SWG), Cloud Access Security Broker (CASB), dan banyak lagi. Mereka telah berkomitmen untuk terus mengembangkan dan memperbarui platform SSE mereka untuk mengatasi ancaman keamanan yang berkembang dan memenuhi kebutuhan perusahaan yang terus berubah.
4 Contoh Penggunaan Security Service Edge (SSE) dari Zscaler
Zscaler Security Service Edge (SSE) telah terbukti dapat membantu berbagai industri dan pengguna pribadi dalam mengakses aplikasi dan data dengan aman dari mana saja. Selain itu, berikut empat contoh pengunaannya.
1. Akses Internet dan Cloud yang Aman
SSE memastikan akses pengguna yang aman ke internet, web, aplikasi, dan cloud dengan fokus pada implementasi kebijakan dan kepatuhan saat pengguna mengakses konten. Selain itu, solusi ini juga dibekali teknologi Cloud Security Posture Management (CSPM) yang melindungi dari konfigurasi yang berisiko.
2. Deteksi dan Pencegahan Ancaman
Platform SSE dari Zscaler mencakup firewall cloud, sandboxing, deteksi malware, dan isolasi browser cloud. Selain itu, solusi ini juga dibekali teknologi Cloud Access Security Broker (CASB) yang dapat memeriksa data di aplikasi SaaS dan menawarkan kontrol akses yang adaptif.
3. Kerja Remote Jadi Aman
Memungkinkan kerja remote menjadi lebih aman saat mengakses cloud dan device pribadi tanpa menggunakan VPN. Hal ini karena solusi ini menggunakan pendekatan Zero Trust Network Access (ZTNA), sehingga dapat memberikan konektivitas yang aman dan pengalaman pengguna lebih mulus.
4. Identifikasi dan Perlindungan Data Sensitif
Cloud DLP mengidentifikasi dan melindungi data sensitif, menyederhanakan kepatuhan. SSE juga menangani inspeksi TLS/SSL untuk trafik terenkripsi dan membantu dalam penemuan shadow IT untuk memblokir aplikasi berisiko.
Baca Juga: Kenali Apa itu Hybrid Working serta Kelebihan dan Kekurangan Saat Menerapkannya
Pelajari, Hubungi dan Dapatkan Support Tim Ahli CDT untuk Solusi Zscaler Security Service Edge
Saatnya menggunakan Zscaler Security Service Edge yang menawarkan keamanan komprehensif, pengalaman pengguna yang luar biasa, dan memiliki 150 data center di seluruh dunia, sehingga perusahaan Anda dapat mendeteksi serangan pada jaringan secara efektif dengan teknologi keamanan canggih.
Sekarang, Central Data Technology (CDT) telah bekerja sama dengan ZscalerUntuk memberikan solusi andal, khususnya Zscaler Security Service EdgeUntuk informasi lebih lanjut terkait implementasi solusi Zscaler pada bisnis Anda, jangan ragu untuk hubungi kami dengan klik link berikut.
Penulis: Ary Adianto
CTI Group Content Writers